Home » » Cara Mendaftar Facebook Terbaru

Cara Mendaftar Facebook Terbaru

Cara Mendaftar Facebook - Facebook merupakan Sosial media yang sangat di gemari oleh para pemuda pemudi di jaman sekarang khususnya bagi para remaja yang masih menduduki sekolah di tingkat SMP maupun tingkat SMA. tidak dapat di pungkiri, semua murid SMP maupun SMA rata rata memiliki akun Facebook, karena di sosial media seperti facebook kita dapat berbagi informasi terbaru mengenai seputar pelajaran seperti PR, Jadwal ulangan, Jadwal Piket, Jadwal Pelajaran, dan lain sebaginya. tidak hanya anak SMP dan SMA pun yang doyan menggunakan Facebook tapi seorang mahasiswa juga menggunakannya untuk keperluan perkuliahannya.

Facebook

Facebook tidak hanya digunakan untuk berbagi seputar pelajaran aja, tapi anda juga bisa berbagi mendapatkan informasi berita terbaru, menjalin tali siraturahim, memperbanyak teman, membuat group untuk mendiskusikan berbagai topik, bahkan dengan facebook anda juga bisa memulai sebuah bisnis atau usaha. Apa Facebook bisa menghasilkan uang untuk kita ? Iyaaa, benar sekali. anda bisa memulai berbisnis atau usaha dengan mengandalkan sosial media. karena kita dapat mempromosikan produk yang kita miliki dengan sebuah Fanspage.
Apa itu FansPage ? mengenai Fanspage anda bisa baca Disini

namun sebelum anda mendaftar atau membuat akun facebook, anda harus memiliki sebuah akun email untuk mengkonfigurasi pendaftaran anda nantinya di facebook. bagi yang belum mengerti bagaimana cara membuat email, anda dapat baca tutorialnya Disini

baiklah setelah anda mempunyai sebuah email, anda sekarang siap untuk mendaftar atau membuat akun facebook, berikut adalah Cara Mendaftar Facebook Terbaru :

Langkah pertama adalah anda harus pergi ke halaman utama facebook yaitu www.facebook.com

langkah kedua yang harus anda lakukan adalah isi formulirnya sesuai dengan yang di tentukan. untuk lebih jelasnya anda bisa lihat gambar berikut

Cara Mendaftar Facebook

setelah anda mengisi semuanya, anda tinggal klik icon daftar yang berwarna hijau yang ada di bawah.
kemudian anda klik selanjutnya yang tertera di bawah

Cara Mendaftar Facebook

maka facebook akan member notice seperti berikut ini

Cara Mendaftar Facebook

ini karena facebook mengingatkan anda untuk mencari teman, anda tingkat cukup mengklik Lewati langkah.
selanjutnya anda bisa memasang Foto anda sendiri sebagai foto profil facebook, untuk memasang foto anda tinggal klik Unggah Foto, tunggu sampai proses unggah selesai, maka Foto anda akan terlihat seperti berikut ini

Facebook

kemudian anda klik Selanjutnya
Maka akun facebook anda sudah jadi, namun sebelumnya anda harus konfigurasi melewati email dulu, ini hanya untuk menyempurnakan pendaftaran anda di facebook.
cara konfigurasi email anda cukup klik Konfigurasi Sekarang yang ada di bagian atas profil anda. untuk lebih jelasnya anda bisa lihat pada gambar dibawah ini

Cara Mendaftar Facebook

maka akan muncul tampilan seperti berikut ini

Cara Mendaftar Facebook

anda klik setuju untuk menyetujui konfigurasinya.
setelah proses konfigurasi selesai, maka anda bisa bermain main di sosial media facebook

apabila artikel ini membantu anda, jangan lupa untuk koment dan sharenya ya...! berbagi informasi yang bermanfaat itu sama dengan memberi sedekah.

0 comments:

Post a Comment